AKIBAT BURUK DOSA
▪️ ••┈┈✺ ﷽ ✺┈┈•• ▪️
Dari sahabat mulia Anas bin Malik radhiyallahu 'anhu, Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda,
مَا تَوَادَّ اثْنَانِ فِي اللهِ فَيُفَرَّقُ بَيْنَهُمَا إِلَّا بِذَنْبٍ يُحْدِثُهُ أَحَدُهُمَا
📚 HR. Al-Bukhari, no.401 dalam Kitab Al-Adabul Mufrad.
Lihat Shahih al-Jaami', no.5603.
Seorang muslim dengan muslim lainnya saling bersaudara. Tidak menzalimi satu dengan lainnya. Tak menghina, tak menelantarkan satu dengan lainnya. Persaudaraan yang dibalut kasih sayang karena Allah Subhanahu. Bukan lantaran nasab (hubungan) keluarga.
Namun, bila persaudaraan (ukhuwah) itu terkoyak, merobek hubungan yang selama ini terjalin sehingga terjadi perpecahan keduanya. Maka, itu disebabkan dosa yang telah dilakukan satu dari keduanya. Perbuatan dosa telah menyebabkan terputusnya jalinan ukhuwah yang selama ini terajut. Dosa telah memupus keberkahan persaudaraan.
Ya Allah, sayangilah kami. Jagalah kami. Jauhkanlah perbuatan dosa dari kami. Tumbuhsuburkan benih-benih cinta di antara kami. Cinta karena Engkau. Sesungguhnya Engkau Maha Penyayang.
🍃🌾🌴🌾🍃🌾🌴🌾🍃🌾🌴
✍️ Mutiara Faidah :
Al-Ustadz Ayip Syafruddin hafidzahullah
#faidah #ayat #hadits #tafsir
•••┈••••○❁ 🌺 ❁○••••┈•••